Fenomena manipulasi atau rekayasa foto artis di Indonesia belakangan ini sering sekali kita dengar baik di surat kabar maupun infotainment dan semuanya itu sudah sangat keterlaluan. Mulai dari foto telanjang sampai dengan foto yang memfitnah seorang artis memiliki kelainan orientasi seksual atau masih banyak lagi lainnya. Bagaimana kita sebagai komunitas Photoshop menanggapi fenomena yang sedang merebak di tanah air ini?
Manipulasi foto dengan Photoshop memang sudah sesuatu yang biasa yang bisa dilakukan banyak orang di luar sana karena memang perangkat lunak yang satu ini merupakan ’senjata ampuh’ untuk melakukan itu. Namun perlu kita sadari pula bahwa semua yang ada di dunia ini bagaikan pisau yang bisa digunakan untuk sesuatu yang baik ataupun disalahgunakan untuk hal-hal yang tidak baik dan tentunya merugikan orang lain. Itulah mengapa meskipun kita senang memanipulasi foto tetap saja kita harus mengikuti etika dan norma yang berlaku. Yang jelas jangan sampai kita merugikan orang lain apalagi sampai membuat foto-foto tidak semestinya seperti kasus foto telanjang artis Indonesia belakangan ini.
Manfaatkan teknologi yang ada untuk hal-hal positif dan tidak merugikan siapapun. Iseng sih boleh saja asal ada batasan-batasan dimana kita tidak boleh membuat orang lain merasa terganggu.
Tetap olah kemampuan kita, berkreasi seperti yang kita inginkan, dan selalu dalam batasan-batasan yang ada.
0 komentar:
Posting Komentar